RSS

Pemanfaatan Internet buat Pembelajaran

Proses Belajar adalah proses untuk merubah dari yang tidak tahu menjadi tahu. Maka didalam belajar terdapat informasi informasi (pengetahuan) yang harus diberikan kepada peserta didik. Untuk memperoleh informasi harus dicari dari sumber sumber informasi. Salah satu sumber informasi adalah intrernet. Internet adalah pusat informasi yang multi bidang. Semua aspek kehidupan baik yang berdampak positif maupun negative dapat diakses dan diperoleh dari internet. Oleh karena itu dalam pemanfaatan internet kita harus memiliki filter keimananan serta moralitas yang baik untuk menyeleksi informasi yang akan kita peroleh.

Beberapa manfaat internet untuk kepentingan pembelajaran adalah:



1. Pengembangan Profesional

(a) Meningkatkan pengetahuan
(b) Berbagi sumber informasi diantara rekan sejawat/ sedepartemen
(c) Berkomunikasi keseluruh belahan dunia
(d) Kesempatan untuk menerbitkan /mengumumkan secara langsung
(e) Mengatur komunikasi secara teratur
(f) Berpatisipasi dalam forum dengan rekan sejawat baik local maupun internasional .



2. Sumber Belajar/Pusat Informasi

(a). Informesi media dan metodologi pembelajaran
(b). Bahan baku & bahan ajar untuk segala bidang pelajaran
(c). Akses informasi IPTEK

(d). Bahan Pustaka/referensi



3. Belajar sendiri secara cepat :

(a). Meningkatkan pengetahuan
(b). Belajar berinteraktif
(c). Mengembangkan kemampuan di bidang penelitian



4. Menambah wawasan, pergaulan, pengetahuan, pengembangan karier

(a). Meningkatkan komunikasi dengan seluruh masyarakat lain
(b). Meningkatkan kepekaan akan permasalahan yang ada diseluruh dunia

(c). Informasi beasiswa, lowongan pekerjaan, pelatihan.

(d). Hiburan dsb



Dan masih banyak lagi manfaat yang bisa diperoleh dari internet sesuaii kebutuhan informasi yang ingin diperoleh. Namun efek efek negative internet pun harus diwaspadai seperti penyebaran virus komputer, pornografi, plagiat, penipuan dan pencurian dsb. Segala fasilitas fasilitas untuk memperoleh informasi sudah tersedia dii Internete, tergantung bagaimana kita mampu memanfaatkannya untuk kebutuhan kita.
refrensi : www.batikyogya.wordpress.com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: